Rabu, 23 Januari 2013

Rencana pemecatan hakim Damming dinilai tepat

JAKARTA - Rekomendasi Komisi Yudisial (KY) untuk memecat hakim Damming Sunusi sudah tepat. Apalagi, apaya yang diutarakan Damming saat fit and propertest sangat menyakiti hati kaum hawa, tidak dapat ditoleransi serta melanggar kode etik dan perilaku hakim.

Demikian disampaikan anggota Komisi III dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Aboebakar Al Habsy, kepada wartawan, hari ini.

"Rekomendasi KY sudah sejalan dengan rasa keadilan masyarakat, yang tentunya tidak ingin perkaranya disidangkan oleh orang yang tidak bisa menjaga ucapannya. Publik tentunya akan bertanya, bila mengontrol omongan saja tidak bisa lantas bagaimana harus mengontrol godaan yang lainnya," ungkap Aboebakar.

Aboebakar pun mengapresiasi kesigapan KY dalam memproses kasus ini. Namun dia juga berharap KY tetap sigap dalam semu kasus, termasuk pada hakim yang memeriksa kasus penyelundupan BB serta vonis ringan perkara korupsi serta narkoba.

"Ini juga bisa dilakukan dalam waktu yang tidak relatif lama," demikian Aboebakar.

0 komentar:

Posting Komentar